Luncurkan Bukan Milikmu, Yogie Berpaling dari Pop Melayu

Minggu, 24 November 2019 - 13:30 WIB
Luncurkan Bukan Milikmu,...
Luncurkan Bukan Milikmu, Yogie Berpaling dari Pop Melayu
A A A
JAKARTA - Yogie merilis single terbaru berjudul Bukan Hanya Milikmu. Mengusung genre pop, Bukan Hanya Milikmu masih mengisahkan tentang hubungan percintaan sepasang kekasih.

"Ini yang bikin teman kuliahku, udah kenal 2012 dan direkamnya juga cuma lewat HP. Pas cari materi lagu buat single ini kok nggak ada yang ketemu dan pas obrak abik file lama, ternyata kata label oke," kata Yogie saat berkunjung ke Gedung Sindo, Jakarta, Jumat (22/11/2019).

Lagu pop romantis ini tentu sangat berbeda dari single-single Yogie sebelumnya. Bernuansa musik ballad dengan sentuhan piano yang kental dan nada yang mendayu-dayu, Bukan Hanya Milikmu mengingatkan pendengar bahwa untuk membahagiakan seseorang, tidak melulu menggunakan materi.

"Masih tentang cinta yang materinya jarang diangkat. Lebih mengingatkan kalau cinta itu nggak seperti itu. Nggak harus kasih barang mahal untuk bahagiain orang yang kita sayang. Di video klip aja, ada suami istri yang suaminya sibuk banget, istrinya sampai di titik puncak dan dia meledak," papar dia.

Sementara dalam proses penggarapan lagu ini, Yogie tidak mengalami kesulitan. Bahkan, jebolan ajang pencarian bakat menyanyi dangdut itu mengaku lebih mudah menyanyikan lagu pop, baik dari segi penghayatan dan cara bernyanyi dibandingkan menyanyikan lagu dangdut.

“Untuk take vokal, penghayatan dan cara bernyanyi di lagu Bukan Hanya MIlikmu ini, Alhamdulillah nggak ada masalah yang berarti," ujarnya.

Yogie yang memilih menanggalkan nama Nandes dari nama panggungnya itu pun berharap single barunya ini bisa diterima dengan baik oleh pecinta musik Indonesia.

"Semoga bisa diterima dengan baik oleh pencinta musik Indonesia dan menunjukkan bahwa Yogie adalah salah satu penyanyi terbaik Indonesia," ujar dia.

Lagu ini juga menandai perpindahan Yogie dari yang selama ini dikenal membawakan lagu pop melayu menjadi penyanyi bergenre pop murni. Yogie mengaku dari awal kariernya, dia memang lebih suka menyanyikan lagu pop dan dia senang bisa memulai perjalanannya di genre ini.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0902 seconds (0.1#10.140)